Selasa, 31 Desember 2013

MUTIARA JIWA WIRAUSAHA (1)



Mutiara jiwa wiraswasta oleh Daryanto, B.Sc. yang patut menjadi renungan dan menjadi sumber inspirasi motivasi bagi kita untuk berkarya :
      1.       Siapakah yang dapat merobah nasib dan menentukan
       nasib dirimu, kalau bukan dirimu sendiri.  Siapakah
       yang bertanggungjawab atas kesengsaraan dan
       kemuliaan dirimu kalau bukan dari  usahamu dan
       perjuangan jerih payahnya sendiri ? Maka dengan
       demikian berbuatlah, bertindaklah, berjuanglah
       dan hadapilah cita-citamu dengan segenap
       kemampuanmu.

     2.       Seorang wiraswasta tidak boleh cepat mengeluh karena
     harus mengalami kemunduran atau kerugian, akan
     tetapi harus jalan untuk memajukan usahanya.
     Watak seorang wiraswasta haruslah memiliki
     harga diri, kemauan, ketekunan, keuletan,
bertindak dan berpikir secara rasional, cara kerja yang teratur, disiplin, dan efektif,
memiliki kemampuan dan keahlian, berani bertanggungjawab dan berani menghadapi
resiko, tidak lekas puas dengan apa yang telah dicapai, mempunyai tekad yang bulat.

3.       Manusia harus mampu merobah nasibnya sendiri dengan memulai membangun dirinya sendiri, yakni secara terus-menerus mengadakan perbaikan-perbaikan dan perobahan-perobahan kea rah kemajuan, maka setiap orang haruslah disadarkan bahwa di dalam dirinya terdapat suatu energy dan kehebatan yang tak ternilai harganya, yang dapat dan mampu dikembangkan untuk mencapai suatu hasil karya prestasi yang gemilang.

4.       Kunci sukses adalah mengisi bathin anda dengan fikiran-fikiran konstruktif, keyakinan dan kepastian. Lenyapkan fikiran-fikiran ragu-ragu dan fikiran-fikiran ketidakpercayaan terhadap diri sendiri.

5.       Cara yang paling baik untuk memperoleh pikiran yang tentram adalah bersikaplah tenang dan berpikiran tenang, isilah segera bathin anda dengan pikiran-pikiran yang membangun dan sehat.

6.       Biasakan untuk tidak menangguhkan pekerjaan yang anda dapat lakukan pada hari ini, pekerjaan-pekerjaan yang tertimbun-timbun dan terbengkalai akan menyulitkan pekerjaan anda, aturlah pekerjaan anda.

7.       Kunci sukses dalam hidup ini adalah mencurahkan segala apa yang anda idam-idamkan betul-betul, mencurahkan segala apa yang ada pada anda ke dalam pekerjaan anda, dan kepada segala usaha yang anda lakukan.

8.       Rubahlah kebiasaan buruk kea rah kepercayaan dan keyakinan, belajarlah berharap, meyakini dan bukan meragukan.

9.       Selalulah berusaha menyampingkan sifat-sifatnya yang kurang baik, belajarlah mengagumi sifat-sifat baik sahabat-sahabat anda, carilah selalu hal-hal yang anda bias kagumi secara jujur dan nyata.

10.   Tidak ada kehidupan yang berharga yang tidak mengandung kesulitan dan kesukaran, tetapkan sebelumnya apa yang harus anda lakukan dalam menghadapi setiap kesukaran.

11.   Orang yang berinisiatif bias maju, ia langsung menuju ke tujuan yang hendak ia capai, dan lambat laun ia akan cepat sampai asal pantang mundur.

12.   Orang yang mengambil inisiatif adalah yang memimpin, selalu dalam pihak yang menguntungkan, ia tahu apa yang harus diperbuatnya, orang yang mengambil inisiatif akan mendapat banyak keuntungan.

13.   Kesulitan apapun tak tahan terhadap keuletan dan ketekunan, orang yang paling pintar dan paling berbakat sekalipun tanpa keuletan sering gagal dalam hidupnya.

14.   Kalau anda merasa mempunyai sifat penakut, latihlah diri anda dengan melakukan apa yang anda takutkan, melakukan hal-hal yang justru ditakutinya.

15.   Seranglah terus menerus apa saja yang merintangi anda, gempurlah terus dengan ketabahan dan ketekunan apa yang kau hadapi sehingga keinginan itu teraih dengan hasil yang baik.

16.   Pengetahuan akan sia-sia jika tak digunakan, tak dicoba, tak dipraktekkan untuk perbaikan dalam melakukan tindakan.

17.   Anda tak boleh diombang-ambingkan oleh harapan-harapan, keinginan-keinginan dan merenungkan saja nasib anda, anda harus bertindak.

18.   Mulai sekarang bertindak, berbuat setegas mungkin, ambillah tindakan, terutama sekali mengatasi kesukaran-kesukaran.

19.   Penangguhan berarti kelemahan, disebabkan oleh keengganan, kurang pengetahuan, kemalasan, dan lemah kemauan.

20.   Sukses atau kegagalan anda dalam kehidupan terutama tergantung dari kepribadianmu, bukan kepada nasib, kesempatan, uang atau bantuan orang lain. Watak itulah modal anda.

1 komentar:

  1. Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
    Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
    Yang Ada :
    TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
    Sekedar Nonton Bola ,
    Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
    Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
    Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
    Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
    Website Online 24Jam/Setiap Hariny

    BalasHapus